Inilah Cara Mengatasi Pelanggan Yang Tidak Sabaran

Sebagai mesin pencari dan penyedia layanan informasi terbesar di dunia, Google memiliki banyak data yang terkait dengan bisnis dan kehidupan sehari-hari. Mulai dari perilaku konsumen untuk suatu merek atau barang tertentu, tujuan mereka berlibur, sampai negara tujuan mereka untuk pendidikan.

Salah satu yang menarik untuk dibahas adalah perilaku berbelanja pelanggan yang semakin tidak sabaran saat ini. Dengan semakin tingginya distraksi di dunia digital, membuat perilaku pelanggan berubah.

Data Google terbaru menyatakan bahwa jumlah pencarian untuk “tempat yang buka di dekat saya” (near me) meningkat jauh mencapai 200%. Hal ini menyatakan bahwa pelanggan ingin mendapatkan barang / jasanya secepat mungkin.

Jarak yang dekat dapat memudahkan mereka untuk mencari informasi, memilih, dan memberikan keputusan untuk membeli.

Mengetahui Keinginan Pelanggan

Untuk dapat menghadirkan informasi dan kecepatan pelayanan kepada pelanggan, tentunya kita harus mengetahui terlebih dahulu seperti apakah ekspetasi mereka ketika mulai mencari produk. Transparansi dalam memberikan informasi merupakan hal yang mendasari keinginan-keinginan pelanggan berikut ini:

Product Availability

Ketersediaan produk merupakan hal yang mutlak dipenuhi. Ketika pelanggan mencari dengan frase “near me” mereka berekspektasi langsung mendapatkan informasi dan dapat langsung membelinya. Prinsip ketersediaan ini sudah diterapkan dengan baik oleh banyak perusahaan-perusahaan FMCG di Indonesia. Tentunya anda tidak pernah tidak melihat warung pinggir jalan yang tidak menjual Coca-Cola atau menyediakan Aqua gelas

Status Update

Ketika berbelanja online, pelanggan sangat memerlukan informasi mengenai posisi produk yang mereka pesan. Durasi waktu pengiriman merupakan hal yang sangat diperhatikan oleh para pelanggan yang tidak sabaran. Keterlambatan pengiriman akan mendatangkan komplain yang melelahkan. Oleh karena itu market place dan e-commerce sudah menyediakan fitur tracking yang terintegrasi dengan aplikasi mereka. Mereka juga menyediakan alternatif jasa pengiriman agar konsumen dapat memilih sesuai dengan perusahaan yang mereka percayain. Data Google sendiri menyatakan bahwa pencarian pelacakan paket mengalami peningkatan yang luar biasa

Instant Customer Service

Respon yang cepat selama 24 jam merupakan hal yang diharapkan pelanggan saat ini. Mereka menginginkan fleksibilitas dalam menyampaikan keluhan mereka, serta kecepatan dan ketepatan respon.

Contact us to help you with your digital marketing and IT needs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *